Hari ini aku bertemu pagi yang serasa datang lebih awal dari biasanya. Ini apologiku saja tentang interval waktu yang sebenarnya bukanlah sebuah hal yang sifatnya relatif. Hanya saja kesibukan dan emosi dalam arti leksikalnya kadang membuat kita merasa waktu menjadi sebuah hal yang relatif, sama halnya dengan diriku yang merasa waktu sebelas purnama adalah waktu yang sangat singkat. Kejadian pada akhir September tahun lalu, masih terasa seperti kejadian minggu lalu. Mungkin bagi orang lain, cerita elegi seperti perpisahan misalnya adalah hal...